-->

13 Aplikasi untuk Belajar Mengetik Cepat 10 Jari

Mengetik dengan cepat dan akurat membutuhkan teknik dan latihan lebih efisien seperti menggunakan aplikasi belajar mengetik cepat 10 jari.

aplikasi untuk belajar mengetik

Tak sangka ternyata ada juga aplikasi yang bisa membantu belajar mengetik cepat, salah satunya dengan menggunakan aplikasi mengetik 10 jari.

Sekarang ini semua orang bisa dengan mudahnya belajar mengetik melalui aplikasi yang gratis ataupun yang berbayar.

Memang sih terkadang belajar mengetik saja terasa monoton, mungkin dengan latihan dan permainan bisa terasa lebih asik.

Pada artikel ini, IDNews9 akan membahas mengenai aplikasi mengetik cepat 10 jari yang bisa kamu gunakan sebagai latihan.

Baca Juga Zoom Background Gratis dan Terpopuler Yang bisa Kamu Unduh

 

Aplikasi untuk Belajar Mengetik Cepat 10 Jari

aplikasi untuk belajar mengetik

Berikut ini aplikasi untuk belajar mengetik cepat 10 jari yang patut kamu coba, apalagi yang berkeinginan menjadi writer, pelamar kerjaan dan lainnya.

Sebenarnya rekomendasi dibawah juga terdapat situs yang menyediakan belajar mengetik, jadi bila kamu tidak mau menggunakan aplikasi bisa menggunakan situsnya.

1. RapidTyping

aplikasi untuk belajar mengetik
Source: rapidtyping.com

Spesialnya dari aplikasi belajar mengetik RapidTyping ini adalah menampilkan keyboard virtual yang memiliki warna sesuai penempatan jari.

Bukan hanya itu, perangkat lunak ini mendukung semua tata letak keyboard terkenal seperti QWERTY, QWERTZ, AZERTY, dan lain-lain.

Memiliki lima level pembelajaran, yaitu Introduction, Beginner, Experienced, Advanced, dan Testing. Jadi, anak-anak juga bisa belajar mengetik lebih cepat dengan memainkan permainan mengetik ini.


2. Typesy

aplikasi untuk belajar mengetik 10 jari
Source: typesy.com

Typesy merupakan salah satu tutor mengetik paling dikenal yang mana tersedia versi perangkat lunak untuk Homeschool, Individuals, serta Business and Teams.. 

Aplikasi ini menggunakan lebih dari 500 latihan, pelajaran, dan game yang terbukti secara ilmiah bisa meningkatkan kemampuan mengetik pengguna.

Salah satu keunggulan dari Typesy adalah sistem cloud-nya agar kamu bisa berlatih menggunakan berbagai device. Jadi, apa pun device yang kamu gunakan, progresmu akan tersimpan dalam cloud tersebut.

Aplikasi ini tidak menawarkan versi uji coba, tapi semua versi mempunyai jaminan uang kembali 12 bulan.


3. UltraKey

aplikasi untuk belajar mengetik 10 jari
Source: ultrakey.software.informer.com

Aplikasi untuk berlatih mengetik 10 jari selanjutnya adalah UltraKey yang mana aplikasi ini menyediakan pembelajaran mengetik dalam bentuk permainan.

Dilansir dari Course Lounge, UltraKey cocok digunakan untuk pemula maupun profesional, serta tersedia banyak level yang bisa dicoba, mulai dari Beginners hingga Advanced.

Aplikasi ini memiliki user interface yang menarik serta 12 pilihan tampilan yang tersedia yang bisa kita atur sendiri.

Baca Juga Daftar 7 Laptop Versi Terbaik Rekomendasi 2021/2022

 

4. Typing Master

aplikasi untuk belajar mengetik cepat
Source: typingmaster.com

Masih sama seperti aplikasi sebelumnya, bahwa aplikasi ini memungkinkan kamu mengetik dalam bentuk latihan dan permainan.

Menurut Popular Science, Typing Master adalah aplikasi yang memiliki perkembangan visual paling pesat dibanding para kompetitornya.

Menariknya, kamu bisa menggunakan Typing Master ini secara gratis. Namun untuk menikmati full package-nya, kamu perlu membayar mulai dari 6-100 dolar AS, tergantung dari paket yang kamu pilih.


5. Stamina Typing Tutor

aplikasi untuk belajar mengetik 10 jari
Source: softpedia.com

Stamina Typing Tutor merupakan aplikasi untuk belajar mengetik 10 jari lebih cepat dengan skema penempatan jari alternatif yang mengurangi tekanan dan kelelahan tangan.

Ingin mengetik dengan cepat? Tentu aplikasi ini akan membantu kamu cara mengetik cepat dengan meletakkan jari mereka pada SDFV dan NJKL dengan posisi yang jauh lebih alami untuk tangan.

Menariknya lagi, kita bisa memasukkan berbagai gambar, animasi dan suara dalam instalasi aplikasi ini, sehingga akan membuat belajar kita lebih menyenangkan dan santai. 


6. Free Typing Test

aplikasi untuk belajar mengetik cepat 10 jari
Source: typingtest.com

Sering typo dengan tulisan yang diketik? Aplikasi ini bisa meningkatkan kecepatanmu dalam mengetik 10 jari sekaligus mengetik dengan akurat. 

Bagusnya aplikasi ini, kalau kita melakukan kesalahan dalam pengetikan, maka Free Typing Test akan menyorotnya dengan warna merah.

Selain itu terdapat jenis tulisan yang bisa kita pilih, serta bisa memilih durasi mengetik.

Dilansir dari laman resminya, lebih dari 4 juta tes mengetik dilakukan setiap bulannya dengan Free Typing Test.

Baca Juga 14+ Aplikasi Penguat Sinyal Terbaik dijamin Ngebut!

 

7. Speed Typing Online

aplikasi untuk belajar mengetik 10 jari
Source: speedtypingonline.com

Aplikasi untuk belajar mengetik 10 jari gratis ini memiliki 17 pelajaran klasik dimana kita bisa mempelajari semua huruf di keyboard dengan mudah.

Menawarkan dua format pelajaran, yaitu pelajaran klasik dan pelajaran lanjutan, kita bisa memilih cara yang diinginkan untuk belajar berikut penyesuaian dalam durasi semua pelajaran.

Kekurangannya dari aplikasi ini yaitu hanya cocok untuk pemula tapi tidak untuk pengguna yang sudah mahir.


8. RataType

aplikasi untuk belajar mengetik 10 jari
Source: malavida.com

RataType merupakan aplikasi untuk belajar mengetik 10 jari online gratis dengan 15 pelajaran mengetik, dimulai dengan mengajarkan postur yang benar, posisi jari, dan gerakan jari.

Jika kita melakukan banyak kesalahan pengetikan, maka terpaksa akan mengulang satu latihan, itu dia cara yang unik dibanding aplikasi belajar mengetik lainnya.

RataType mendukung tata letak Dvorak, AZERTY, Prancis, Spanyol, Rusia, serta Ukraina. Namun, sayangnya aplikasi ini tidak mempunyai latihan khusus dan penyorotan area masalah seperti perangkat lunak untuk mengetik yang komersial.


9. Typing Bolt

aplikasi untuk belajar mengetik
Source: typingbolt.com

Salah satu perangkat lunak pengetikan terbaik dengan berbasis AI yang mana kita akan mempelajari mengetik hanya menggunakan jari telunjuk. 

Belajar mengetik sentuh dengan bantuan Bolt AI (mesin artificial intelligence) atau kecerdasan buatan yang mempelajari pola pengetikan. Alat ini menggunakan beberapa algoritma unik untuk melacak level pengguna. 

.. Dengan antarmuka pintar ini juga merefleksikan jari mana yang harus digunakan pengguna untuk mengetik setiap huruf. Typing Bolt merupakan aplikasi untuk belajar mengetik gratis.

Baca Juga √ 10 Aplikasi Pengisi Suara Cocok Untuk Video Konten

 

10. TypingClub

Aplikasi untuk belajar mengetik 10 jari
Source: vimeo.com

TypingClub adalah tutor pengetikan berbasis permainan dengan antarmuka pengguna yang ramah serta tersedia dalam 9 bahasa, pelajaran untuk mengetik dengan tangan kiri dan kanan, dan lain-lain.

Kita bisa mengikuti tes penempatan dengan melewati beberapa level, jika pengguna sudah berhasil meraih tingkat intermediate. 

Edisi Premium yang bebas iklan memiliki uji coba gratis selama tiga hari dan menambahkan lebih banyak mode permainan, tema, dan laporan. Pelajaran utama memiliki lebih dari 670 jenis.


11. Keybr

aplikasi untuk latihan mengetik
Source: pinterest.com

Bedanya Keybr dengan aplikasi belajar mengetik 10 jari lainnya adalah statistik dan algoritma cerdas yang melacak latihan pengguna. 

Cocok untuk uji kecepatan dalam mengetik, karena kita akan langsung diarahkan ke tantangan yang lebih sulit. Dengan cara ini, kita tidak harus melakukan pengulangan yang tidak perlu dan bisa langsung ke latihan yang lebih sulit. 

Aplikasi ini mengukur seberapa cepat dalam mengetik kata dan kombinasi huruf tertentu. Jika kombinasi huruf terbukti bermasalah saat latihan, kombinasi tersebut akan lebih sering muncul, sampai pengguna benar-benar menguasai hal itu.


12. KeyBlaze

aplikasi untuk belajar mengetik cepat
Source: pinterest.com

KeyBlaze merupakan aplikasi latihan mengetik yang ramah di dompet untuk Windows atau Mac.

Terdapat lebih dari 150 aktivitas untuk mengasah keterampilan mengetik, termasuk pelajaran khusus untuk berlatih menulis dan mengetik menggunakan keyboard numerik 10 tombol. 

Sebagian besar fitur tidak tersedia dalam versi gratis, aplikasi ini lebih merupakan demo, tetapi versi berbayar tidak terlalu mahal. 


13. Sense-Lang.org

aplikasi untuk belajar mengetik 10 jari
Source: Sense-Lang.org

Situs web Sense-Lang.org menawarkan 16 pelajaran mengetik gratis disertai fitur yang memungkinkan pengguna memakai teks yang dimiliki untuk berlatih. 

Kita bisa tahu apa yang harus dilakukan untuk mengurangi kesalahan serta bisa melihat statistik pengetikan waktu nyata untuk kata per menit, waktu, dan akurasi selama pelajaran.

Aplikasi ini tersedia dalam beberapa bahasa dan ada juga keyboard internasional. 

Baca Juga Video to Gif Corverter dengan Kualitas HD

 


Akhir kata..

Itulah aplikasi untuk belajar mengetik cepat 10 jari yang memudahkan pembelajarnya sehingga terus bisa bersemangat untuk belajar sampai mahir. 

Semoga rekomendasi aplikasi diatas bermanfaat untuk kamu yang sedang mencoba meningkatkan kemahiran dalam mengetik.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel