Cara Membuat Akun Google (Pribadi) di Hp, Lengkap Cuma 3 Menit!
Cara membuat akun google di hp, gak sampai 5 menit kok! Caranya sangat mudah, cukup masuk ke aplikasi google kemudian tambahkan akun baru.
Kepoin tutorialnya dibawah ya..
Kenapa Akun Google Penting?
Sebelum masuk ke cara membuat akun google baru di hp, Mimin mau bahas kenapa ya akun google ini sangat penting, bahkan untuk hp/smartphone baru beli saja langsung ditambahkan akun google?
Nah, alasannya..
Akun Google penting dimiliki bagi pengguna smartphone Android, karena akun tersebut bisa menjadi salah satu alternatif untuk login logout suatu layanan/aplikasi, bahkan untuk mendownload aplikasi di Google play store harus menggunakan akun google.
Bukan hanya itu, dengan adanya akun google juga bisa menyimpan semua data di akun tersebut, misalnya email, file, kalender, dan foto dll.
Dengan adanya akun google kedua ketiga ataupun kesepuluh, kita bisa masuk ke layanan/aplikasi dengan beberapa akun yang kita miliki.
Cara Membuat Akun Google di Hp
Simak langkah-langkah membuat akun google baru, bisa juga tanpa menggunakan no hp (tapi tambahkan no hp jg lebih bagus).
Berikut caranya:
1. Buka aplikasi Google, pilih icon akun dipojok kanan atas
2. Pilih 'Tambahkan akun lainnya'
3. Sudah berada di halaman login? Dipojok kiri bawah ada tulisan 'Buat Akun' lalu pilih untuk diri sendiri
4. Isi nama depan dan nama belakang (opsional)
5. Kemudian isi juga tanggal lahir serta jenis kelamin atau gender
6. Pilih alamat Gmail disini, bisa kita klik antara 2 opsi yang disarankan Google (pilih salah satu) atau bisa buat nama gmail sendiri dengan pilih opsi ketiga
7. Buatlah sandi nya. Pastikan sandi itu yang mudah diingat, boleh dibuat rumit namun mudah diingat juga ya..
8. Tambahkan nomor telepon? Nah, dibagian ini pilih 'ya, saya ikut'
9. Tinjau info akun, pilih berikutnya saja.
10. Terakhir, bagian privasi dan persyaratan, scroll saja kebawah lalu pilih 'saya setuju'
Nah, setelah ini teman-teman bisa cek kembali ke halaman awal google lalu pilih icon akun, kemudian pilih akun google yang tadi sudah dibuat, oke..
Biasanya terdapat tulisan 'kelola akun google Anda' disini teman-teman bisa tambahkan foto profil, no hp hingga keamanan lainnya seperti verifikasi dua langkah.
Akhir kata..
Itulah cara membuat akun google di hp, mudah bukan? Cara ini bisa teman-teman praktekan untuk membuat akun google cadangan hingga akun google kedua, ketiga dan seterusnya.
Semoga tutorial ini bermanfaat, jangan lupa share ya gaes..