Cara Melihat Status WhatsApp Orang Lain Tapi Tidak Terlihat
Sekarang ini, fitur WhatsApp biasa / original tambah canggih seperti WhatsApp Mod!
Fitur yang bisa kita temukan, contohnya mengunci chat pribadi, privasi foto profil, status WhatsApp serta baru-baru ini kita bisa lihat status WhatsApp orang lain, ternyata tidak terlihat!
Penasaran caranya? Simak yuk langkah langkah berikut.
Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Ketahuan
Cek selengkapnya cara melihat status WA agar tidak diketahui pemiliknya. Sangat mudah kok!
Berikut caranya:
1. Buka WhatsApp, pilih icon titik tiga lalu pilih Setelan
2. Pilih privasi
3. Nyalakan laporan dibaca
Bila sudah dinyalakan, fitur yang bisa kita diantaranya, saat melihat status WhatsApp orang lain, kita tidak akan terlihat sudah melihat status tersebut.
Selain itu, tanda baca centang biru juga akan menghilang, jadi walaupun chat sudah dibaca hanya akan bertanda centang abu dua.
Catatan: bila fitur ini tidak berfungsi, silahkan update terlebih dahulu apk WhatsApp nya ya teman-teman
Cara Membuat Status WhatsApp Tanpa Dilihat Orang Lain
Tadi teman-teman sudah tau cara melihat status WA tapi tanpa terlihat.
Nah, kali ini Mimin share cara yang lain yaitu cara membuat status wa tidak bisa dilihat oleh orang tertentu.
Berikut caranya:
1. Buka aplikasi, pilih bagian status, lalu tekan icon titik tiga, kemudian pilih privasi status
2. Bisa pilih kontak saya, kecuali.. atau bagikan hanya dengan..
Setelah ini, kamu bisa centang kontak yang perlu atau tidak perlu dilihat dari status milikmu.
Kontak saya, kecuali.. berati menandakan kalau status yang akan kamu bagikan untuk semua kontak wa namun bisa dikecualikan misal beberapa orang tertentu saja.
Sedangkan, bagikan hanya dengan.. kamu boleh memilih beberapa kontak saja dari semua kontak yang tersedia.
Paham?😊
Akhir kata..
Itulah dia cara melihat status WhatsApp orang lain tapi tidak terlihat.
Semoga teman-teman bisa ya kembali mempraktekkan dari apa yang Mimin sudah tutorialkan diatas.
Semoga bermanfaat, jangan lupa share!