Cara Mengunci Chat WA Seseorang Pakai Chat Lock WhatsApp
Cara mengunci chat wa seseorang dengan mudah tanpa aplikasi tambahan, sekarang sudah ramai orang pakai!
Ceritanya, WhatsApp telah merilis fitur terbaru nih, yaitu bisa kunci chat WhatsApp agar tak bisa dilihat orang lain.
Untuk itu, bila diantara teman-teman ada yang belum tau dengan cara ini. Sini, Mimin kasih tau!
Berikut cara kunci chat WhatsApp pakai Chat Lock agar chatan jadi aman:
1. Buka WhatsApp lalu buka kontak WA seseorang yang ingin dikunci, tap untuk lihat kontak seperti digambar
2. Dibagian bawah, terdapat fitur chat lock (kunci chat), silahkan tap saja
3. Nyalakan kunci chat ini dengan sidik jari, lalu terapkan sidik jari
Selesai!
Bila teman-teman ada pertanyaan, kenapa saya tidak bisa menggunakan fitur chat Lock WhatsApp diatas?
Sayangnya, cara ini hanya bisa dilakukan untuk teman-teman dengan smartphone yang mendukung adanya fitur fingerprint, selain itu fitur chat lock ini tidak muncul.
Tapi masih ada cara lain kok!
Caranya, teman-teman bisa gunakan fitur pin saja untuk mengunci chat WhatsApp!
Namun cara ini juga tidak bersifat pribadi, setiap masuk aplikasi WhatsApp saja, fitur ini akan berfungsi.
Caranya: WhatsApp - icon titik tiga - setelan - akun - verifikasi dua langkah
Akhir kata..
Itulah cara mengunci chat WhatsApp seseorang agar chatan jadi aman dan tidak diintip orang lain.
Semoga tutorial ini membantu ya.. bantu share 🙏