-->

Aplikasi Pembuat Logo Gratis Dan Terbaik | Android & PC

Aplikasi pembuat logo sangat dibutuhkan sekarang ini, apalagi untuk pemilik organisasi, olshop, website dan lainnya agar mempermudah pembuatan logo.

aplikasi pembuat logo

Aplikasi membuat logo yang banyak dicari adalah aplikasi yang memiliki templat desain yang unik dan memenuhi kebutuhan.

Kita hanya perlu menggunakan aplikasi pembuat logo baik itu yang gratis ataupun yang berbayar lewat hp dan pc saja.

Nah, kali ini, IDNews9 akan membagikan beberapa aplikasi pembuat logo gratis dan terbaik untuk Android dan PC.

Apa Itu Logo?

aplikasi pembuat logo gratis
Gambar oleh Gerd Altmann dari Pixabay

Menurut Wikipedia, Logo merupakan suatu gambar atau sekadar sketsa dengan arti tertentu, dan mewakili suatu arti dari perusahaan, daerah, organisasi, produk, negara, lembaga, dan hal lainnya membutuhkan sesuatu yang singkat dan mudah diingat sebagai pengganti dari nama sebenarnya.

Lalu untuk desain logo itu sendiri adalah sebuah merek atau brand yang dipunyai oleh organisasi, bisnis atau perusahan.

Jadi, intinya logo merupakan pencitraan brandmark yang sangat sederhana. Sedangkan sebuah desain logo merupakan perwakilannya, misalnya dari sebuah perusahaan tersebut.

Baca Juga Beginilah Rahasia Cepat Pintar Bahasa Inggris, Tertarik?

 

Contoh Logo

Sebagai referensi dalam membuat logo sesuai bisnis atau perusahaan masing-masing, kami berikan contoh desain logo, seperti untuk olshop, makanan, serta yang lainnya.

Ini dia kumpulan desain logo yang pas dalam pembuatan suatu bisnis:

Desain Logo Olshop

contoh logo olshop


Desain Logo Makanan

contoh logo makanan


Desain Logo Perusahaan

contoh logo perusahaan


Desain Logo Organisasi

contoh logo organisasi


Desain Logo Esport

contoh logo esport

Baca Juga 13 Aplikasi untuk Belajar Mengetik Cepat 10 Jari

 

Aplikasi Pembuat Logo Gratis di Hp

Bagi kamu yang lebih nyaman mendesain logo lewat hp, bisa gunakan salah satu aplikasi pembuat logo di hp berikut ya.

Link download aplikasi dibawah ini, kami ambil dari google play store.

Pembuat logo gratis 2021 3D logo keren Desain app

pembuat desain logo praktis
Source: Splendid App Maker

Aplikasi pembuat logo dilengkapi banyak templat gratis serta ada beberapa templat yang berbayar, ini sangat disarankan untuk kamu yang ingin membuat logo sendiri.

Aplikasi desainer logo ini bisa digunakan untuk semua jenis bisnis dan merek. Ada 5.000+ templat logo asli didalam aplikasi yang siap pakai untuk membantu mendapatkan logo terbaik dalam satu menit.

Cocok untuk perancang logo profesional dengan logo unik untuk bisnis, youtube chanel, grup whatsapp WA, instagram story highlights, foto grup Facebook, pembuat avatar game, desain logo Bisnis Profesional dan desain logo klan game dll.

Fitur bisa didapatkan secara offline, serta banyak juga yang lainnya seperti:

  • 5000+ templat logo asli dan ikon logo tak terbatas, 3D logo keren Desain.
  • Tambahkan warna latar belakang logo, pola, gambar latar belakang sendiri dan logo dengan latar belakang transparan.
  • 100+ Gaya font, Tambahkan Teks sederhana, tipografi, efek teks 3D dll.
  • Koleksi besar elemen desain grafis (bentuk, ikon, stiker, logo 3d, simbol, gambar abstrak)
  • Buat logo bulat dengan latar belakang transparan, logo lingkaran atau desain logo persegi, logo lambang dan pembuat logo 3d.
  • Unduh logo dalam ukuran standar 100 * 100, 250 * 250, 512 * 512, 800 * 800 dan HD dalam format PNG atau JPEG.


Sudah mencapai 10juta pendownload dan memberikan kesan positif terhadap aplikasi, apakah kamu juga tertraik dengan aplikasi Pembuat logo gratis 2021 3D logo keren Desain app?


Logo Maker Plus Graphic Design

cara mudah membuat logo
Source: Logopit - Logo Maker & Graphic Design Creator

Aplikasi pembuat logo di hp selanjutnya adalah Logo Maker Plus Graphic Design yang menyediakan templat gratis, memberikan kesan 3D pada logo serta menyediakan alat untuk membuat logo yang orisinil.

Setelah ini, kamu bisa merancang Sampul Facebook, Postingan Twitter, gambar Header Twitter, grafis Pinterest, Poster, foto Sampul Youtube, gambar mini, ikon, dan sebagainya iya kan?

Tambahannya, ini dia fitur yang terdapat dalam aplikasi:

  • 1000+ logo gratis kami yang dikelompokkan sesuai kategori
  • Dapat Ubah warna, terapkan warna gradien, tambahkan tekstur, border, bayangan, dan kesan tiga dimensi ke logo yang akan dibuat
  • Font yang paling cocok dari 700 jenis font yang tersedia
  • Dll


Terdapat juga Paket Logo Premium dan Eksklusif tersedia untuk pengguna yang berminat yah...


Pembuat Logo - Buat Desain Logo Dan Grafis Icon

pembuat logo simple
Source: Content Arcade Apps

Butuh aplikasi untuk membuat desain logo? Pembuat Logo - Buat Desain Logo Dan Grafis Icon adalah suite desain logo serbaguna yag bisa kamu gunakan.

Pembuatan logo dengan nama-nama merek, ada generator nama merek, ada logo generator dan Pembuat monogram dan lainnya semua bisa dilakukan dengan aplikasi membuat logo dengan cepat dan efisien. 

Adapun fitur yang dipunyai aplikasi ini, yakni:

  • Tersedia Mode, Bisnis, Berwarna-warni, Gaya Hidup, Program, dan Logo cat air
  • Dapat disesuaikan dengan teks
  • Berbagai latar belakang dan overlay tersedia
  • Teks dan logo dapat diubah ukurannya
  • Simpan di galeri


Bila lebih tertarik dengan aplikasi ini, dan ingin mengetahui detail dari aplikasi, silahkan klik download untuk masuk ke situs aplikasi.

Baca Juga Aplikasi menggambar Anime, Komik Gratiss

 

Pembuat Logo - Buat Desain Logo Dan Grafis Icon

aplikasi pembuat logo online
Source: TTT TEAM

Judulnya sama ya, seperti sebelumnya 😄, tapi beda developer..

Aplikasi membuat logo di hp serta bisa didesain secara gratis di aplikasi, Pembuat Logo - Buat Desain Logo Dan Grafis Icon ini juga bisa menjadi solusi kamu untuk mempermudah mendesain logo dengan cepat.

Dikatakan dalam detail aplikasi, Pembuat Logo ini juga berguna untuk membuat poster promosi, iklan, pengumuman penawaran, foto sampul, brosur, surat berita & materi branding lainnya untuk toko, restoran, kantor atau situs sosial.

Nah, jadi bagaimana apa sudah mulai tertarik dengan aplikasinya? Simak dulu, ini dia fitur yang tersedia:

  • Logo bisa disesuaikan dengan teks
  • Latar belakang & stiker atau tambahkan milik sendiri
  • Font atau tambahkan opsi sendiri
  • Pangkas gambar dalam berbagai bentuk
  • Seni Teks
  • Dll


Silahkan klik dan download aplikasi Pembuat Logo - Buat Desain Logo Dan Grafis Icon pada link berikut:


Logo Maker Free logo designer, Logo Creator app

pembuat logo profesional
Source: postermakerflyerdesigner.com

Membutuhkan aplikasi perancang logo gratis untuk semua jenis merek bisnis dan profil online? Rekomendasi terakhir ada Logo Maker Free logo designer, Logo Creator app mungkin bisa jadi pilihanmu.

Bisa buat desain Logo 3D dengan menggunakan alat pembuat Logo Hd dilengkapi 10.000+ templat logo & Variasi Latar Belakang, Ikon & Font akan semakin mempermudah kamu dalam pengerjaan pembuatan logo.

Simak yuk Fitur dari Aplikasi Pembuat Logo ini!

  • Tidak ada keahlian Desain Grafis, jadi buat pemula akan sangat mudah dalam mendesain.
  • 10.000+ templat logo dan ikon logo tak terbatas.
  • Tidak ada tanda air.
  • Kecerdasan buatan.
  • Berbagai latar belakang & hamparan.
  • Alat pengeditan foto dan pengeditan teks yang indah.
  • Gaya Font Tidak Terbatas, Tambahkan Teks, Tipografi (Efek teks / Seni teks / Pembuat seni nama).
  • Serta masih banyak fitur lainnya


Ada tambahan, aplikasi ini sangat berguna untuk pembuatan Logo Profesional untuk bisnis, pembuatan Monogram, perancang logo Branding & Situs web, logo fotografi untuk acara pernikahan, serta juga bisa untuk pembuatan logo untuk saluran YouTube, grup Whatsapp, sorotan instagram dan buat video dari pembuat intro logo.

Silahkan gunakan link dibawah untuk masuk dan mendownload aplikasi Logo Maker Free logo designer, Logo Creator app:

Baca Juga 9++ Aplikasi Edit Video Di Laptop Gratis, Ringan & Tanpa Watermark

 

Bagaimana? Dari kelima aplikasi, manakah aplikasi yang paling nyentuh di hati? eaaak

Atau, bila kamu lebih nyaman mendesain lewat laptop / pc lainnya, bisa kok! Karena IDNews9 juga sudah sajikan aplikasi pembuat logo gratis di PC. Ini dia..


Aplikasi Pembuat Logo Gratis di PC

Nah, lanjut bila ingin menggunakan aplikasi pembuat logo di pc, dengan dilengkapi fitur yang lengkap, bisa gunakan aplikasi berikut.

Namun, sebenarnya rekomendasi dibawah ini bukanlah aplikasi melainkan sebuah website pembuat logo.

Placeit by Envato

aplikasi untuk desain logo
Source: Placeit

Placeit by Envato merupakan suatu website yang memiliki koleksi Mockup terbesar di Internet, lho.

Aplikasi ini menyajikan ribuan Template Gratis, serta bisa pilih dari perpustakaan mockup, desain, video, dan logo gratis yang terus berubah.

Dengan ini, kamu bisa membuat Logo secara gratis untuk bisnis yang kamu miliki dengan menggunakan template siap pakai dengan ribuan opsi.


Logo Maker

aplikasi membuat logo pc
Source: logo maker

Sudah 20juta lebih bisnis yang telah mempercayai pembuat logo gratis via PC ini.

Dengan pembuat logo online kamu bisa mendesain logo milik sendiri dan bisa menggunakannya secara gratis di salah satu pakaian atau produk promosi LogoMaker, atau juga bisa membeli logo untuk diunduh dalam berbagai ukuran dan format.

Bisa membuat, mengedit, dan menyimpan logo sesuka hati serta menyediakan alat yang paling kuat untuk membuat pembuat logo profesional tanpa label harga profesional.

Ada 3 langkah yang harus kamu lalui, bila ingin menggunakan aplikasi ini:

  1. Masukkan nama perusahaan, tagline, dan industri Anda.
  2. Pilih dari 1000 desain logo.
  3. Sesuaikan warna, font, tata letak, dan banyak lagi!


Designhill

cara membuat logo dengan cepat
Source: Designhill

Bisa gunakan Designhill Logo Maker untuk membuat logo dalam hitungan menit! Pembuat logo di PC Gratis namun ada beberapa desain yang berbayar bila kamu menyukainya.

Kamu bisa mulai dengan luncurkan alat pembuat logo, lalu masukkan nama perusahaan dan pilih gaya logo, warna, dan ikon.

Desain dengan alat pembuat logo online ini yang menghadirkan ratusan templat logo khusus sesuai kebutuhan bisnis. Selain itu, kamu bisa melihat pratinjau logo terbaik pada maket seperti papan reklame, kartu nama, t-shirt, botol, label, dan banyak lagi.

Baca Juga Cara Mudah Membuat Kaligrafi Arab Digital

 


Akhir Kata..

Demikian, itulah beberapa aplikasi pembuat logo gratis dan Terbaik untuk Android dan PC. Semoga bermanfaat, dan bisa membantu dalam menjalankan rutintas masing-masing dalam mendesain logo.

Good Luck!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel