Cara Membatasi Waktu Nonton Dan Waktu Tidur di Youtube
Hayo, terdicuk siapa yang suka kecanduan nonton video youtube? Kali ini, kamu bisa setting pengingat untuk membatasi waktu nonton dan waktu tidur di youtube!
Sering lupa waktu bila sudah bermain di youtube? Tidak kamu ajah kok, nyatanya sudah banyak orang yang memang kecanduan youtube.
Oleh karena itu, Google pun membuatkan fitur yang cocok buat kamu agar bisa tetap disiplin waktu, misalnya fitur pengingat stop bermain youtube dan pengingat waktu jam tidur.
Belum tau cara setting pengingatnya? Sini, IDNews9 jelaskan cara untuk membatasi waktu bermain di youtube biar kamu gak kecanduan lagi.
Baca Juga: Cara Mengubah Youtube Menjadi Mode Gelap di Hp dan PC
Cara Membatasi Waktu Nonton Youtube
Berikut ini cara yang mungkin sesuai buat kamu, agar rasa candumu bisa hilang dengan setel pengingat ini ya. Namun, ingatlah bila pengingat ini muncul dimohon untuk ikuti aturan yang telah kamu buat tersebut.
Langsung saja, ini dia cara untuk membatasi waktu nonton dan waktu tidur di youtube:
1. Buka Youtube, lalu buka Akun Youtube-mu di bagian 'Koleksi'
2. Buka menu 'Setelan'
3. Pilih 'Umum'
4. Nyalakan bagian 'Ingatkan saya untuk stop menonton' dan 'Ingatkan saya jika sudah waktunya tidur'
Untuk pengingat 'Ingatkan saya untuk stop menonton' ini bisa disetting sesuai dengan keinginan pribadi, bisa itu 1 jam atau setengah jam..
Untuk pengingat 'Ingatkan saya jika sudah waktunya tidur' berguna bila suka kecanduan nonton youtube sampe larut malam, silahkan setting sesuai keinginan waktunya. Disarankan jam 22.00 (untuk waktu Indonesia) sudah tidur ya..
Baca Juga: Cara Mendownload Video Youtube Dengan dan Tanpa Aplikasi
Akhir kata..
Demikian cara mudah untuk membatasi waktu nonton di youtube biar kamu gak kecanduan nonton dan bisa melatihmu untuk disiplin waktu.
Pastikan setelah menyetel pengingat ini, kamu harus patuhi aturan yang kamu buat ya.. Jangan sampai nanti lagi nanti lagi..😂
Sekian, semoga bermanfaat